Benteng somba opu
Benteng Somba opu merupakan
benteng peninggalan kerajaan Gowa terdahulu. Ada meriam-meriam berat yang salah satunya juga masih ada di
benteng ini. Benteng ini berlokasi di kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
Benteng ini dulunya menjadi benteng terkuat yang dimiliki kerajaan Gowa tetapi harus hancur dengan kekuatan penjajah dahulu. Selain itu, disini juga ada rumah adat dari berbagai daerah yang ada di Sulawesi Selatan.
Benteng roterdam
Benteng roterdam ini juga benteng
peninggalan kerajaan Gowa Tallo, yang mana benteng ini sangat kuat akan tetapi
benteng ini mengalami kerusakan fatal akibat penyerangan Belanda ssat itu. Pada
akhirnya sultan Hasanuddin pun harus menyerahkan benteng ini di kuasai oleh Belanda.
Pada saat itu Belanda mulai membangun Kembali
benteng ini akibat kerusakan yang terjadi pada saat perang dengan konsep mirip
dengan arsitektur Belanda
Pantai Losari
Pantai losari ini merupakan destinasi
terkenal yang ada di Makassar, pantai losari ini berada tidak jauh dari pusat
kota Makassar. Disana juga lebih enak menikmati keindahan view yang ada disana,
banyak juga pedagang pisang epek yang merupakan makanan khas Makassar.
Selain pantai losari, disini ada juga
masjid terapung yang sangat bagus dan view masjid 99 kubah yang sangat cantik. Hamper
setiap malam, Kawasan ini di penuhi pengunjung yang berdatangan mulai dari local
maupun mancanegara